UMKM di Kotamobagu Akan Mendapat Bantuan dari Kementrian

Herman J. Array (Foto: Google)

Kotamobagu, MataBMR.id - Pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM)  di Kota Kotamobagu, akan menerima bantuan dari Kementerian Koperasi Usaha Kecil Menengah. 
Hal ini dikatakan Kepala Disperindakkop dan UKM, Herman J Aray.
“Bantuan tersebut dalam rangka pemulihan ekonomi  dalam masa pendemi. Kotamobagu telah mengirimkan data calon penerima sebanyak 6000, dari data di desa dan kelurahan,” kata Aray, Selasa, (22/9/2020).
Warga yang datanya terverifikasinya Kementerian akan menerima dana tunai untuk pengembangan usaha. 
“Untuk tahap pertama ini, baru sekitar 300 orang penerimah dari hasil ferivikasi BPKP manado, sementara data yang kami kirim sebanyak 6000 dan yang lolos hanya kurang lebih 5.300,” ungkapnya.
Dijelaskannya, bantuan ini merupakan tahap pertama.
“Jumlah sebanyak 5.300 penerimah itu sudah net, dan mereka nanti akan ter cover pada tahap 2,3,4,” jelasnya.
Lebih lanjut Aray menjelaskan, hingga saatini, pihaknya masih terus melakukan penjelasan alamat penerima bantuan.
“Waktu kami kirimkan data itu lengakp dengan alamat nomor NIK serta nomor HP si penerima bahkan jenis usaha,namun saat jumlah 300 data penerima ditahap satu ini. yang kami terima dari kementerian hanya nama dan nomor NIK, sehingga memang,kami agak kesuslitan untuk mencari alamat para penerimah ,sekarang kami lagi melakukan koordinasi dengan pihak capil untuk pencocokan nomor NIK dan yang berhasi di ketahui alamat penerimah baru sekitar 100 orang,” jelas Aray.
Aray menambahkan, untuk menjadi penerima bantuan, itu di tentukan oleh kementerian.
“Kami hanya mengirimkan data usulan sesuai dengan pentunjuk dari kementerian, yang menentukan lolos atau tidak para pelaku UMKM itu adalah kementerian Koperasi dan UKM,” pungkas Aray.(ebby makalalag/tim**).