SMPN Molibagu Raih Prestasi Gemilang, Juara 2 di Hulonthalo Marching Festival 2024
MataBMR.id, Bolsel - Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) Molibagu, berhasil mencatat prestasi membanggakan dengan meraih Juara 2 dalam Divisi Senior Logam pada ajang Hulonthalo Marching Festival 2024, yang digelar pada 14-15 September di GOR Nani Wartabone, Kota Gorontalo.
Prestasi ini, semakin istimewa karena diraih di hadapan ribuan pendukung tuan rumah, yang justru menjadi motivasi bagi para siswa SMPN Molibagu untuk tampil lebih percaya diri.
Tim Marching Band Bahana Teladan dari SMPN Molibagu menampilkan keterampilan musik yang mengagumkan, menunjukkan kemampuan mereka dalam memainkan berbagai alat musik dengan penuh energi dan dedikasi. Penampilan mereka mendapat apresiasi luar biasa dari para penonton dan dewan juri.
Siti Khadijah Ointu, S.Pd., Kepala Sekolah SMPN Molibagu, menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada Bupati Iskandar Kamaru dan Wakil Bupati Deddy Abdul Hamid atas dukungan yang luar biasa. Ia juga memberikan apresiasi kepada Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan yang selalu memberikan motivasi, baik secara moral maupun materi, yang menjadi salah satu kunci keberhasilan timnya.
"Terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Bapak Bupati, Wakil Bupati, dan Kepala Dinas Pendidikan yang telah memberikan dukungan penuh kepada kami, baik selama masa latihan maupun saat kompetisi. Tanpa bantuan dan dorongan dari Bapak dan Ibu, kami tidak mungkin bisa meraih hasil ini," ungkap Siti Khadijah dengan penuh syukur pada Minggu (15/09/2024).
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Kadisdikbud) Bolsel, Rante Hattani, S.Pd., M.Si., menegaskan komitmennya untuk terus mendukung sekolah-sekolah yang bersemangat dalam meningkatkan mutu pendidikan, seperti yang telah ditunjukkan oleh SMPN Molibagu.
"Kami selalu mendukung kegiatan positif seperti ini. Selain meningkatkan kemampuan akademik, partisipasi dalam ajang seperti ini juga menjadi bagian dari penguatan karakter bagi para siswa, yang pastinya akan bermanfaat bagi mereka di masa depan. Selamat kepada SMPN Molibagu atas pencapaian luar biasa ini," ucap Rante dengan bangga.
Kejuaraan ini diikuti oleh peserta dari berbagai tingkatan sekolah, mulai dari SD, SMP, hingga SMA, yang berasal dari Provinsi Gorontalo serta beberapa wilayah di Sulawesi Utara seperti Minahasa, Tomohon, Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), dan Kotamobagu.
Selain meraih Juara 2 di Divisi Senior Logam, Marching Band Bahana Teladan SMPN Molibagu juga berhasil membawa pulang sejumlah penghargaan lainnya di beberapa kategori, antara lain, Juara 2 Parade, Juara 2 Music Percussion, Juara 2 Music Hornline, Juara 2 Display, Juara 2 General Effecf dan Juara 2 Colorguard.
Prestasi gemilang ini menjadi bukti nyata bahwa dengan dedikasi, kerja keras, dan dukungan penuh dari berbagai pihak, siswa-siswa SMPN Molibagu mampu bersaing di tingkat regional dan mengharumkan nama sekolah serta daerah mereka. (***)
0 Komentar