Kadis Kesehatan Hadiri Karnaval di Kecamatan Dumoga Utara

Kadis Kesehatan saat menghadiri Karnaval

BOLMONG - Kepala Dinas (Kadis) Kesehatan Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) I Ketut Kolak menghadiri kegiatan karnaval Desa Mopuya, Kecamatan Dumoga Utara, Minggu, 18 Agustus 2024.

Kegiatan karnaval yang diselenggarakan masyarakat setempat, merupakan agenda tahunan tradisi adat dan budaya Bhineka Tunggal Ika.

Kegiatan karnaval tersebut dalam rangka memeriahkan hari ulang tahun (HUT) ke - 79 Kemerdekaan Republik Indonesia di tahun 2024.

Kadis Kesehatan I Ketut Kolak mengatakan, kegiatan yang diselenggarakan untuk memeriahkan HUT RI ke - 79 di tahun 2024.

"Ya, kegiatan ini tentunya sangat baik sebagai ajang silahturahmi, lewat adat dan budaya di karnaval dalam rangka HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia,” pungkasnya. ***