Suport Institusi Polri, Aktivis Sulut Bentuk Komunitas KOPI KAMI

Sehan Ambaru, SH

Sulut, MataBMR.id - Melihat dan mencermati pemberitaan dan isu-isu miring yang sangat mengguncang Institusi Polri beberapa bulan terakhir ini, maka terbesit ide dan gagasan beberapa orang kelompok masyarakat untuk membentuk komunitas guna memberikan suport kepada Polri dalam melindungi dan mengayomi masyarakat.

Ide dan gagasan ini datang dari salah satu aktivis Sulawesi Utara, Sehan Ambaru SH, saat bersua dengan MataBMR.id, Selasa (6/12/2022).

Ia menyerukan kepada seluruh elemen masyarakat Indonesia, elemen Bangsa agar tetap mendukung upaya-upaya perbaikan di tubuh Polri yang hari ini perlahan namun pasti mulai di seriusi oleh bapak Kapolri Jendral Listyo Sigit Prabowo. 

Menurut Sehan, upaya kampanye untuk tetap mencintai Polri, gagasan brilian itupun sangat membumi dan langsung dinamakan KOPI KAMI. (Komunitas Pencinta Polri. Kami Akan Mencintai Institusi Polri)

"Komunitas ini ketika di unggah di media social langsung di respon oleh banyak pihak untuk mau bergabung," ujarnya.

Sebagai penggagas komunitas ini, Sehan berharap semoga ke depan komunitas ini akan membentuk jejaring di seluruh pelosok Nusantara.

"Tujuanya agar Polri makin di cintai oleh masyarakat dengan berbagai ragam perbaikan di dalamnya," ungkap Sehan.

Ia menyampaikan, embrio ini dimulainya dari Sulawesi Utara, dan diharapkan ini akan jadi bentuk bantuan masyarakat terhadap institusi Polri yang kita cintai. Dengan harapan nantinya akan jadi Polri yang sangat dibutuhkan masyarakat.

"Ini pertama di Indonesia yang di inisiasi oleh aktivis Sulawesi Utara. Kita coba merubah stigma dan pola berfikir masyarakat indonesia, agar kiranya tetap berfikir positif terhadap Polri. Ini adalah harapan kita," terang Sehan.

Ia mengungkapkan, bahwa ide ini muncul ketika Kapolda yang baru secara terbuka di media social dan media-media mainstreem mengumunkan nomor WhatsApp pribadinya untuk dijadikan tempat mengadu masyarakat Sulut atas problem-problem hukum yang dihadapi oleh masyarakat.

"Meskipun saya bukan dari keluarga Polri akan tetapi saya wajib memberi dukungan pada Institusi ini, khususnya kepada Kapolda yang luar biasa terbuka pada publik," tutup Sehan yang juga sebagai koordinator Nasional KOPI KAMI. (Is)