Bocah Viral di Desa Domisil Langsung dapat Penanganan dari Pemkab Bolmong

Dinas Terkait saat turun ke rumah bocah di Desa Domisil

BOLMONG - Bocah yang viral di Desa Domisil, Kecamatan Sangtombolang langsung mendapat perhatian dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow (Bolmong).

Sekda Bolmong Abdulah Mokoginta, menyampaikan bahwa dirinya sejak mendapatkan informasi tersebut langsung memerintahkan Dinas terkait untuk mengecek langsung kelapangan.

"Sudah langsung ditangani dua instansi. Dinas P3A dan Dinas Sosial langsung diturunkan ke Desa Domisil untuk  melakukan penanganan," ungkap Sekda.

Selain dua instansi tersebut, Dinas Kesehatan juga langsung diperintahkan turun. "Tim kesehatan dari Puskesmas Maelang sudah ke lokasi sejak tadi pagi," ujar Sekda.

Bukan hanya itu, Pemda Bolmong juga sudah memberikan bantuan. "Dari dinas sosial telah menyalurkan bantuan kepada keluarga yang bersangkutan," ucapnya.

Diketahui, bocah yang viral tersebut bukan sengaja diterlantarkan. Hal itu sebagaimana penuturan dari Kepala Desa Domisil, Sirajudin Katili.

"Ini bukan diterlantarkan, tapi kelalaian dari ibu anak tersebut. Yang dikatakan diterlantarkan itu bila sudah berbulan-bulan," kata Sirajudin.

Jadi, dua boca tersebut dititpkan kepada ayahnya (kakek dari sang anak, -red) karena ibunya harus bekerja di luar rumah. (*)