Jusnan Mokoginta Sapa Para Sangadi

Jusnan Mokoginta saat memimpin jalannya Gladi sekaligus menyapa para Sangadi

BOLMONG - Penjabat Bupati Bolaang Mongondow (Bolmong) dr Jusnan Calamento Mokoginta, MARS menyapa para Sangadi (Kepala Desa) yang ikut dalam Gladi pengukuhan dan pelantikan 193 Sangadi se-Bolmong yang akan digelar pada Kamis esok.

Gladi yang digelar dipendopo kantor Bupati, Rabu (03/07) ini, dipimpin langsung oleh Pj Bupati. Dalam kesempatan itu, Jusnan mendahului dengan berkenalan dengan para pemimpin tertinggi di masing-masing desa yang ada di Bolmong tersebut.

Jusnan menjelaskan bahwa kehadirannya di Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolmong sebagai Penjabat yang ditugaskan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

“Nama saya Jusnan Mokoginta, dan diberikan tugas oleh Menteri Dalam Negeri dan dilantik oleh Pak Gubernur Sulut sebagai Penjabat Bupati di Bolmong. Saya diberi tugas untuk mengisi kekosongan setelah dua tahun diisi oleh penjabat sebelumnya,” tutur Jusnan.

Selain itu, Jusnan juga menambahkan, bahwa dalam kepemimpinannya mengutamakan pelayanan langsung kepada masyarakat. Oleh karena itu, ia mengajak para Sangadi agar memposisikan diri sebagai pelayan rakyat.

“Mari bersama-sama kita memposisikan diri sebagai pelayan rakyat. Ketika ada keluhan dari masyarakat, maka kita langsung melayani urusan-urusan rakyat. Mari melayani dengan hati,” tambahnya.

Diketahui, 193 Sangadi yang akan dikukuhkan besok ini, masa jabatan mereka diperpanjang dari 6 tahun menjadi 8 tahun, berdasarkan Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2024 yang pada awalnya masa jabatan 2019 hingga 2025, kini diperpanjang hingga 2027. Dan para Sangadi masa jabatan periode 2022 hingga 2027 diperpanjang hingga 2030.

Sebagai informasi juga, Kabupaten Bolmong memiliki 200 Sangadi, tapi yang dilantik dan dikukuhkan kembali hanya sebanyak 193 Sangadi, karena 6 Sangadi berstatus Pj dan 1 (satu) Sangadi status Plt. (Is*)