Pengusaha Galian C Ilegal Glen Cs Lecehkan Pemdes Modomang
Bolmong, MataBMR.id- Aktivitas pengerukan materail Galian C dengan menggunakan alat berat masih terus berlangsung, di Desa Modomang Kecamatan Dumoga Timur Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong).
Galian C Ilegal telah memporak-porandakan aliran sungai ongkag itu, membuat Pemerintah Desa (Pemdes) Modomang bakal mempolisikan para pengusaha pencurian material sungai dengan alat berat excavator.
Lewat surat peringatan pertama dan kedua, tampaknya tidak membuat pengusaha galian C Glen Cs untuk menghentikan aktivitasnya. Walaupun surat teguran tersebut sudah diterima kegiatan masih terus berjalan hingga saat ini.
Sangadi Modomang Refky Karoan, mengatakan. Glen Cs telah melakukan pelecahan terhadap Pemdes Modomang melalui surat peringatan resmi yang dikeluarkan, oleh pemerintah desa namun tidak dihiraukan.
"Saya selaku pemerintah desa akan melaporkan Glen Cs kepada aparat penegak hukum yang berada di wilayah dumoga timur," ungkap Refky, Rabu (27/1/2021).
Ditegaskannya, bahwa aktivitas galian C Ilegal tersebut harus diberhentikan, dan diproses secara hukum yang berlaku.
"Kiranya pihak kepolisian dalam hal ini Polsek Dumoga Timur harus menindak para oknum galian c Ilegal, dan alat Excavator harus di Police line," tegasnya.
Dengan adanya surat peringatan kedua dari pemerintah desa Modomang menandakan bahwa kami tidak main-main, menindak mereka para oknum galian c ilegal yang ada di sungai Modomang.
"Dengan akan dilaporkan hal ini kepada aparat hukum, menandakan bahwa kami pemerintah desa tegas dan tidak main-main," tutupnya.(vijai).
0 Komentar